Apakah Habatussauda/jintan hitam merusak ginjal?

habbatussauda-jintan-hitam-ginjal-rusak
Banyak yang sudah terlanjur cocok dengan habbatussauda (jintan hitam) mengeluhkan berita atau isu belakangan ini yang mengatakan bahwa jintan hitam punya efek buruk bagi ginjal. Residu atau sisa dari jintan ini tidak akan bisa keluar dari ginjal sehingga akan mengendap organ penting itu. Saking meluasnya kabar ini, banyak orang jadi ragu untuk mengkonsumsi jintan hitam lagi. Sebagian yang lain memilih mengehentikan sementara kebiasaan mengkonsumsi obat herbal ini. Paling tidak untuk memastikan keamaanan dan khasitnya terlebih dahulu. 

Seberapa kuat daya sembuh dari sebuah obat jika mempunyai efek buruk, orang tetap tidak akan mau mengkonsumsinya. Siapa yang mau coba-coba? Tapi apakah benar berita seperti ini? Apakah jintan hitam memang berbahaya bagi ginjal? Bukankah obat ini termasuk herbal yang  kata orang minim sekali efek sampingnya?

Yuk. Kita cari tahu bersama....

Habatussauda merusak ginjal?  

Bahkan beberapa tenaga medis pernah mengatakan itu, bahwa jintan hitam akan merusak ginjal ( Kenapa mereka tidak mengatakan hal yang sama pada obat-obat kimia yang di resepkan di rumah sakit? )

Padahal yang beranggapan seperti itu harusnya berkaca dengan seksama pada beberapa penelitian tentang penggunaan jintan hitam untuk terapi medis. Seperti penelitian-penelitian di bawah ini:

Di dalam sebuah review berjudul Therapeutic Role of Prophetic Medicine Habbat el Baraka (Nigella sativa L) – A Review” yang disusun oleh Mohammad Yaheya Mohammad Ismail dari Department of Pharmacy Sultanate of Oman menyatakan bahwa Habbatussauda memilki aktifitas Renoprotective atau Nephroprotective, yakni suatu aktifitas yang justru dapat melindungi ginjal.

Penelitian lain bertitel “Nigella sativa Againts Ischaemia/Reperfusion Injury in Rat Kidneys”, yang dimuat di Jurnal Nephrology Dialysis Transplantation (22 Januari 2008) ditemukan fakta bahwa pemberian minyak Habbatussauda pada tikus yang ginjalnya rusak menyebabkan perbaikan kondisi ginjal secara signifikan berupa penurunan BUN dan Kreatin (parameter normal-tidaknya fungsi ginjal seseorang. Semakin kecil angkanya, semakin baik)

Pemberian minyak Habbatussauda juga meningkatkan secara signifikan aktivitas enzimatik jaringan catalase (CAT), SOD dan juga GTH-Px serta meningkatkan aktifitas enzimatik serum Superoxide Dismutase (SOD) dan Glutathion Peroxidase (GTH-Px). Apa itu? Yang jelas Aktifitas-aktifitas itu adalah aktifitas pada ginjal yang bermanfaat bagi kesehatan dan optimalnya kinerja ginjal.

Dan studi paling baru pada tahun 2009 yang berjudul “The Protective Effect of Thymoquinone, an Antioxidant and Anti-inflammatory Agent, Againts Renal Injury: A Review” yang disusun kalangan ahli Nefrology dari Department of Medicine, Division of Nephrology, Royal University Hospital Kanada, School of Pharmacy USA, dan juga dari Department of General Medicine Mesir. Hasilnya studi ini  merekomendasikan penggunaan Habbatussauda untuk terapi pada kasus penyakit ginjal akut maupun kronis. 

Penelitian-penelitian di atas sekaligus membantah kabar miring yang mengatakan bahwa jintan hitam berefek buruk bagi ginjal. Kabar menyesatkan yang mengatakan jintan hitam bisa mengendap di dalam ginjal itu sebenarnya kabar keji yang tidak bisa dipertanggung jawabkan kebenarannya. 

Kita harus sadar bahwa habattusauda tidak mengakibatkan kerusakana ginjal. Kandungan yang ada di sana malah akan membuat kinerja ginjal anda semakin baik. Bahkan anda yang sedang mengalamai ganguan ginjal yang berat, akut maupun kronis. Konsumsi habatussauda secara rutin dengan dosis yang benar akan sangat membantu kesembuhan penyakit yang sedang anda derita. Disampig itu anda mesti mengetahui bahwa habatussauda bukan hanya baik untuk ginjal, tapi juga baik untuk kesembuhan semua penyakit.Percayalah!

“ Habatussauda mampu menyembuhkan semua penyakit , kecuali kematian “ _Muhammad SAW_

Selamat sehat....



Share this article :

+ comments + 9 comments

December 10, 2015 at 12:17 PM

saya pemula mengkonsumsi habbatussauda. Pertamanya saya kluhkan sakit nyeri dada kiri atas dan pinggang. Dalam waktu 3 hari, sakit dada saya berlangsung sembuh, tapi sakit pinggang saya terasa tambah sakit. Air kencing menjadi agak berbusa. Saya tetap saja minum secara rutin 1x3 sehari. Hari ke 7 sakit pinggang saya mulai enakan, berkurang sakitnya, minum air putih saya perbanyak, kencing lancar, banyak, busa hilang dan pinggang saya pada hari ke 10 (sekarang saat saya nulis ini) sudah benar benar tidak terasa nyeri lagi. TERIMAKASIH HABBATUSSAUDA. ALHAMDULILLAHIROBBIL 'ALAMIIN.

December 27, 2015 at 7:32 PM

selamat....semoga makin sehat....anda termasuk salah satu yang membuktikan bahwa tk ada evek samping meminum habbatussauda secara rutin

May 19, 2016 at 10:36 AM

Assalamualaikum kalau boleh tau produk apa yg dipakai?

June 30, 2016 at 5:57 AM

Kalau mau beli habatusauda yang masih berbentuk biji jintan hitam dimana ya mohon infonya

August 1, 2016 at 11:32 PM

Assamuallaikum.saya baru saja mengkonsumsi habattusaudah dalam 3 hari ini.pinggang terkadang sakit sampai buang air kecil tak tintas.pertanyaan saya apakah ini salahsatu reaksi dari habbat sendiri

September 15, 2016 at 7:01 AM

Saya trmasuk org yg mudah sakit trutama flu. Tp stlah mngkonsumsi habbat..subhanalloh dg izin Allah malah sinus sya pun tak berasa lg..signifikan sekali hidung sya yg biasanya mempet dan sakit..alhmdulillah skrg sembuh.

September 27, 2016 at 2:56 AM

Saya 30th. Sedang bermasalah dg pencernaan.
Maag + asam lambung.
& nyeri pada bagian sebelah kiri.
Tebak" mungkin usus saya juga ikut bermasalah.

Sempat terdapat fissura Ani awal saya drop. Maklum saya tinggal dipulau, jd keterbatasan alat kedokteran untuk diagnosa lbh lanjut.
Jd hanya di vonis & diberikan obat maag n asam lambung.
Obat dokter hanya meredakan, tidak menyembuhkan.

Sesuai keluhan saya, kayaknya usus saya mungkin ikut kena peradangan.
Yaaa ikhtiar saya, tuk saat nih kembali ke herbal.

Awalnya cuma konsumsi :
- produk lebah madu
- Jely Gawat

Terakhir baca tentang Jintan Hitam.
Mulai saya konsumsi 1minggu lalu.
Tapi mungkin perut masih blm enak nih. Sering kentut & bau sekali.
Bagian usus masih sering terasa perih.

Mungkin ini masih dalam tahap detok kali ya...

Perkembangan selanjutnya, mungkin nanti saya tulis lagi...

February 5, 2017 at 9:58 PM

Coba anda konsumsi air milagros dan rasakan khasiat air milagros tsb

March 27, 2017 at 4:22 PM

alhamdullilah, saya bersama istri dan anak anak saya rutin setiap hari minum habbathusauda. untuk dosis nya bebas dan biasanya saya minum setelah makan. sudah sekitar 2 tahun ini kami rutin rajin konsumsi setiap hari. normal nya 3-4 kapsul x 3 dalam sehari untuk saya dan istri namun jika pada kondisi situasi tertentu seperti badan lagi drop, lemes,demam, batuk pilek dsb maka kami bisa minum 5 kapsul x 3 sehari untuk 2-3 hari setelah itu normal kembali 3x3 sehari. sedangkan untuk anak saya yang 9 tahun dia biasanya 2x3 sehari. kami konsumsi rutin tidak hanya habbath tapi juga madu. 2 sendok makan bangun tidur terutama dan mau tidur. madu untuk anak saya yg 4 tahun 1 sendok makan dicampur air setiap pagi. alhamdullilah kami insyaallah tidak pernah ke dokter dan Alhamdulillah juga Allah memberikan kesehatan buat keluarga kami. jangan lupa harus diimbangi dengan konsumsi air putih yang cukup 1.5-2 liter setiap hari. alhamdullilah para pasien saya pun banyak yang sembuh dengan konsumsi habbath dan madu ini. pengalaman saya dulu pernah operasi Thyroid dan pasca operasi saya harus minum berbagai obat setiap hari dari mulai obat kitten vitamin jantung, bisoprolol obat untuk tensi, alupurinol untuk asam urat, thrupas atau lipitor untuk kolesterol karena kondisi saya saat itu drop banget dan tidak stabil pasca operasi. setelah saya 3 bulan konsumsi obat2 an kimia tsb maka saya akhirnya bersholat tahajud meminta petunjuk dari Allah agar saya bisa mendapatkan solusi lain yang tidak membahayakan organ2 saya tapi bisa memberikan kesehatan dan kesembuhan. alhamdullilah akhirnya saya ingat betul saat itu saya ketemu awalnya air alkali natur dengan konsumsi air alkali natur tsb selama 1 bulan rutin dan full pemakaian saya tidak minum lagi obat-obatan tsb dan Alhamdulillah badan saya terasa fit. kemudian baru pada bulan ke 2 saya tambahkan habbath dan madu rutin sampai sekarang. alhamdullilah kami sekeluarga diberi Allah kesehatan dan tidak mengkonsumsi obat-obat an kimia lagi. kami yakin bahwa janji/firman Allah dan sunah Rosul nya pasti tidak satu pun yang akan memberikan mudhorot tapi melainkan memberikan kebaikan kepada umatnya. Mari kita angkat sunah Rosullulloh bersama-sama dan yakinlah insyaallah sebagai balasan nya kita akan diangkat oleh sunah itu sendiri dan diberikan kesehatan serta iman yang luar biasa oleh Allah SWT. Mari kita kembali untuk memantapkan rukun iman kita kembali. jadi jangan takut akan minum habbathusauda dan madu rutin.

Post a Comment

Silahkan tinggalkan pertanyaan dan komentar anda di sini

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. sehatsangat - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger